Dijamin Lolos, Begini Cara Memperbaiki Data di Kartu Prakerja

Jumat, 10 September 2021 | 18:51

Berikut cara mudah memperbaiki data di kartu prakerja, ternyata mudah.

GridHITS.id - Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 19 tahun 2021 sudah ditutup, tapi banyak pendaftar tak lolos karena kesalahan input juga swafoto hingga berusaha diperbaiki.

Kabar baiknya, kami bagikan cara memperbaiki data di kartu prakerja.

Baik itu untuk update maupun untuk perbaikan data karena kesalahan input.

Khusus untuk yang terakhir, peserta kartu prakerja bisa gagal lolos karena kesalahan saat memasukkan data atau lupa melakukan verifikasi.

Untuk itu, peserta pekerja perlu memperbaiki data yang sudah masuk.

Hanya sebagai bahan informasi, saat ini banyak kesalahan dibuat pendaftar karena masalah saat swafoto.

Selain masalah swafoto, kesalahan juga banyak dilakukan karena tidak melakukan verifikasi, baik verifikasi NIK maupun verifikasi email.

Namun,pendaftar yang tak lolos karena salah input atau keliru saat melakukan swafoto dan ingin daftar lagi di prakerja.go.id tak perlu memulai dari awal.

Untuk itu, setiap pendaftar perlu cermat saat mengisi data di kartu prakerja.

Baca Juga:Inilah Penyebab Gagal Lolos Pendaftaran Kartu Prakerja dan Pahami Proses Seleksinya Agar Bisa Berhasil di Gelombang 12

Kabar baiknya,Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program kartu Prakejra Denni Puspa Purbasari pun sempat mengatakan, untuk peserta yang tidak lolos mendapatkan Program kartu Prakerja bisa langsung mendaftar pada gelombang berikutnya tanpa perlu melakukan registrasi ulang.

Pasalnya, kegagalan peserta umumnya terjadi lantaran tidak lolos proses verifikasi akibat foto diri yang diunggah tidak sesuai dengan KTP.

Cara memperbaiki data di kartu prakerja yaitu calon peserta hanya perlu mengunggah ulang foto diri dan bergabung dengan gelombang berikutnya.

Kemudian, pihak manajemen pelaksana akan melakukan verifikasi dengan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial untuk mendahulukan pihak-pihak yang belum mendapatkan bantuan sosial dari pemerintah.

Setiap minggunya, mulai dari 11 April 2020 sampai minggu keempat November 2020, akan dibuka kuota untuk sekitar 164.000 peserta.

Pendaftaran dapat dilakukan setiap saat, dalam 24 jam selama tujuh hari dalam seminggu.

Bagi peserta yang sudah mendaftarkan akun di gelombang Kartu Prakerja sebelumnya, namun gagal lolos di tahap seleksi, tidak perlu daftar ulang dari awal.

Mereka akan menerima email berisi situs peladen (link) untuk mengikuti pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 19, gelombang 20, 21, dan begitupun seterusnya.

Baca Juga:Bongkar Rahasia Agar Bisa Lolos Kartu Prakerja Gelombang 12 yang Baru Dibuka, Segera Login www.prakerja.go.id

Ada beberapa kesalahan pendaftar kartu parakerja yang membuatnya tak lolos, berikut di antaranya:

Cara memperbaiki data di kartu pekerja dan 3 kesalahan pendaftar kartu prakerja gelombang sebelumnya, yaitu:

1. Tak Verifikasi Email

Tahap verifikasi email adalah tahap pertama untuk mendapatkan kartu Pra Kerja

Pada tahun 2021, boleh jadi kesalahan itu akan berulang.

2. Tidak Verifikasi NIK

Usai melakukan verifikasi Email, pendaftar diwajibkan untuk melakukan tahap verifikasi Nomor Induk Kependudukan

Ini artinya, ada 500 ribu orang yang gagal atau tidak melalkukan proses verifikasi NIK

3. Kesalahan Swafoto atau Selfie

Ini adalah bagian yang sering dilakukan oleh para pendaftar kartu prakerja.

Meski sudah lolos dan sistem pengacakan, ribuan orang gagal mendapatkan kartu karena kesalahan saat selfie ini.

Baca Juga:Lolos Kartu Prakerja Tapi Insentif Belum Cair? Segera Lakukan Langkah Ini Sebelum 5 Maret 2021

Agar terhindar dari kesalahan unggah swafoto, berikut ketentuan swafoto atau selfie yang digunakan untuk mendaftar Kartu Pra Kerja

Panduan Swafoto Kartu Pra Kerja

Apabila kamu merasa masih belum mengirimkan swafoto atau swafoto yang kamu kirimkan salah, simak panduan swafoto Kartu Pra Kerja berikut ini

1. Seluruh bagian muka tampak lurus menghadap kamera

2. Atur kecerahan foto agar tak terlalu gelap dan tak terlalu terang

3. Jangan gunakan kacamata

4. Jangan gunakan penutup kepala

5. Pastikan wajah tak tertutup rambut

6. Jangan gunakan masker

7. Atur pencahayaan foto agar tak berbayang

8. Ambil foto dalam posisi portrait bukan landscape

9. Ambil foto dengan latar belakang polos

Untuk diketahui, Pelaksanaan program kartu pra kerja ini menjadi salah satu stimulus untuk membantu masyarakat menghadapi pandemi virus Corona yang sedang menyerang Indonesia saat ini.

Demikian cara memperbaiki data di kartu prakerjadan cara mengatasinya, semoga membantu.

Baca Juga:Bongkar Rahasia Agar Bisa Lolos Kartu Prakerja Gelombang 12 yang Baru Dibuka, Segera Login www.prakerja.go.id

Editor : Saeful Imam

Baca Lainnya