GridHITS.id -Atta Halilintar selama ini dikenal berasal dari keluarga yang cukup terpandang dan dikelilingi harta berlimpah.
Tak ayal, dirinya masuk jajaran Youtuber terkaya di Indonesia, bersaing dengan Deddy Corbuzier dan Raffi Ahmad.
Ia pun sedang diselimuti kebahagiaan menantikan kehadiran sang calon buah hatinya bersama Aurel Hermansyah.
Namun ditengah-tengah suasana bahagia, badai tak mengenakkan tiba-tiba datang menghampiri.
Baru-baru ini ada oknum yang menagih utang pada keluarga Halilintar di TikTok.
Sosok itu adalah Savas yang menyebarkan isu bahwa keluarga Gen Halilintar terjerat utang pada seseorang yang bernama Ummi Afif.
Tak hanya menagih utang, Savas pun juga melontarkan ujaran sarkasme pada Atta dan Aurel.
Savas menuliskan ucapan dan doa namun bernada hinaan agar kelak anak Atta dan Aurel tidak lahir dengan cacat.
"Semoga anaknya gak lahir c4c4d ya," tulispenggunaTikTok tersebut.
Melihat hal itu, pria yang dikenal dengan bandana yang selalu terikat di kepalanya itu pun meradang.
Menurut Atta, apa yang dilontarkan Savas mengenai utang adalah hoaks.
"Dia ngomong nya nggak bener ya, menurut saya ini juga salah ya, ada melanggar2nya juga."
Atta pun membeberkan ia tak mengenal sosok pengguna TikTok tersebut.
"Nggak tau, nggak kenal," jawabnya singkat.
Pria 26 tahun itu juga membantah bahwa dirinya dan keluarga memiliki utang.
"Saya nggak tau, saya dari kecil diajarin jangan berhutang, saya juga nggak tahu orang, buktinya apa segala macemnya, saya nggak punya hutang."
Atta pun sontak marah besar saat tahu sang oknum mendoakan anaknya lahir cacat.
Ia mengaku jika hal itu berbahaya bagi kehidupang sang oknum.
"Itu bahaya sih, bahaya untuk dianya,"
"Kita belum ada mau ngomong sih, nanti ada saatnya lah."
"Pokoknya kayak gitu-gitu kan biasanya orang yang ngomong nggak baik tentang orang lain, apa lagi saya nggak tahu apa apa,"
Atta juga akan mengusut lebih dalam kasus ini dan mungkin akan melaporkan ke polisi.
"Pasti nanti hukum Tuhan bisa lihat juga lah apa yang dilakukan ke saya, tapi kalau dari hukum dunianya kita masih harus mempelajari lebih dalam sih,"pungkasnya.