Cara Cepat Memanjangkan Rambut dengan Alami, Ternyata Mudah Banget!

Sabtu, 04 September 2021 | 16:00
freepik

cara cepat memanjangkan rambut

GridHITS.id - Coba sendiri, inilah dia cara cepat memanjangkan rambut.

Ingin punya rambut panjang cepat, coba ikuti beberapa cara di bawah ini.

Rambut adalah bagian tubuh yang penting bagi sebagian besar orang.

Bahkan tak sedikit orang yang menyebut jika rambut merupakan mahkota kepala.

Karena begitu menunjang penampilan, kesehatan rambut harus sangat dijaga.

Terlebih jika Anda memiliki rambut yang panjang.

Memanjangkan rambut dengan sehat tidaklah mudah bagi sebagian orang.

Namun kini Anda tak perlu khawatir, karena GridHITS akan sajikan beberapa cara yang alami dan sehat untuk memanjangkan rambut.

Sebelum memanjangkan rambut, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Baca Juga: Cara Memperbaiki Rambut Rusak Parah, Keramas Pakai Bahan Rumahan Ini!

Proses cepatnya pertumbuhan rambut disebabkan oleh beberapa faktor.

Berikut ini adalah beberapa faktor yang menentukan cepat tidaknya pertumbuhan rambut.

- Makanan yang masuk ke dalam tubuh

- Faktor genetika

- Cara merawat rambut

- Hormon, seperti androgen, tiroid, dan gonatropin

Dari penjabaran di atas, terdapat beberapa faktor yang bisa dikendalikan, maupun tidak.

Jika Anda ingin memanjangkan rambut dengan cepat secara alami, ikutilah beberapa langkah di bawah ini.

1. Makan Asupan Bernutrisi

Seperti yang sudah disebutkan jika makanan yang Anda makan juga bisa menentukan percepatan pertumbuhan rambut.

Baca Juga: Tak Sia-Sia Mengubah Penampilan Barunya Seperti Artis Korea, Ayu Ting Ting Langsung Ditawari Bekerja di Stasiun Televisi Terbesar Korea Selatan

Makan-makanan yang sehat dan bernutrisi dapat menjaga kesehatan rambut Anda.

Coba konsumsi makanan-makanan yang mengandung zat besi, omega-3, dan pyrithione zinc.

Omega 3 baik untuk kulit kepala, zat besi bagus untuk mencegah kerontokan, sedangkan pyrithione zinc baik untuk menyuburkan rambut.

2. Gunakan Minyak Esensial Rambut

Cara cepat memanjangkan rambut yang selanjutnya adalah menggunakan minyak esensial rambut.

Minyak esensial rambut seperti minyak biji labu terbukti meningkatkan jumlah rambut hingga 40 persen.

Selain minyak biji labu, Anda juga bisa menggunakan minyak kelapa atau minyak zaitun untuk merawat rambut.

3. Potong Ujung Rambut Secara Rutin

Memotong ujung rambut secara rutin bermanfaat untuk membuat rambut tetap sehat dan bisa terhindar dari kerusakan.

Baca Juga: Dibela-belain Ubah Gaya Rambut Agar Mirip Artis Korea, Ayu Ting Ting Bukan Dipuji Malah Disebut Mirip Nenek Gayung, Putri Ayah Rozak Ngamuk: 'Lu Mah Jahat'

Misalnya seperti rambut yang mudah patah dan rambut bercabang.

4. Tidak Sering-sering Keramas

Keramas yang terlalu sering dilakukan dapat membuat kulit kepala menjadi rapuh dan mempengaruhi kecepatan pertumbuhan rambut.

Oleh karena itu ada baiknya untuk Anda keramas tidak setiap hari dan keramas cukup sekali dalam 2-3 hari.

Itulah diacara cepat memanjangkan rambut yang ampuh dan cocok untuk Anda.

Baca Juga: Ngaku Pembuluh Darah Tipis dan Kembali Menjalani Kemoterapi Keempat Kalinya, Begini Kondisi Rambut Imel Putri Cahyati Sekarang

Tag

Editor : Averus Al Kautsar

Sumber GridHits.ID