Nyesel Baru Tahu Sekarang, Ternyata Minuman Penuh Kafein Ini Mampu Turunkan Kadar Risiko Covid-19 Hingga 10 Persen, Begini Penjelasan Ahli

Minggu, 08 Agustus 2021 | 21:30
Pixabay

Minuman kopi mampu turunkan risiko Covid-19 hingga 10 persen.

GridHITS.id -Siapa sangka minuman yang jadi favorit para pencinta kafein ini terbukti mampu turunkan risiko Covid-19 hingga 10 persen.

Pemerintah saat ini masih terus mengupayakan adanya vaksinasi Covid-19 di Indonesia.

Suntikan vaksin bisa memberikan perlindungan, dan mengurasi gejalaCovid-19.

Namun, di Indonesia pemberian vaksinCovid-19dianggap belum merata dan ini menjadi masalah serius.

Karena bisa menghambat untuk mencapai kekebalan kelompok Covid-19.

Namun penelitian terbaru saat ini ada minuman mampu mencegah risiko virus yang sedang mewabah ini hingga 10 persen.

Ya, minuman kopi bisa menjadi penurun risiko tersebut.

Baca Juga: Awalnya Sempat Digembar-gemborkan Demi Penurunan Angka Covid-19, WHO Kini Minta Vaksin Dosis Ketiga Dihentikan, Berikut Alasannya

Menurut ilmuwan tersebut, minum satu atau lebih satu cangkir kopi per hari bisa mengurangi risiko Covid-19 dibanding mereka yang tidak pernah minum kopi.

Dalam jurnal yang viral disebut kafein bisa menghambat enzim protease dari virus corona covid-19.

Artinya kafein bisa menghambat perkembangbiakan virus corona covid-19.

Selain itu, mengkonsumsi setidaknya 0,67 porsi sayuran per hari (dimasak atau mentah, tidak termasuk kentang) dikaitkan dengan penurunan risiko infeksi Covid-19.

Temuan itu dijelaskan dalam artikel tentang nutrisi dan perlindungan Covid-19 yang baru-baru ini diterbitkan di jurnal Amerika Nutrients.

Para penulis percaya ini adalah studi pertama yang menggunakan data populasi untuk meneliti peran diet tertentu dalam mencegah Covid-19.

"Nutrisi seseorang mempengaruhi kekebalan," kata penulis senior Marilyn Cornelis, seorang profesor kedokteran pencegahan di Fakultas Kedokteran Universitas Northwestern Feinberg, di Chicago, AS.

"Dan sistem kekebalan memainkan peran penting dalam kerentanan dan respons individu terhadap penyakit menular, termasukCovid-19," katanya.

Penelitian menunjukkan bahwa menyusui juga dapat memberikan efek perlindungan serta mengurangi makan daging olahan.

Baca Juga: Sempat Terbangun dari Koma, Ibunda Irwansyah Meninggal Dunia Setelah Berjuang Melawan Covid-19

Namun perlu diingat kopi hanya bertujuan untuk mengurangi risiko bukan sebagai pencegah apalagi penyembuh dari Covid-19.

Malah beberapa dokter menyarankan agar tak terlalu sering mengkonsumsi kopi agar terhindar dari efek sampingnya seperti, gangguan lambung, insomnia, hingga peningkatan tekanan darah.

Vaksinasi tetap menjadi kunci utama untuk memutus rantai persebaran Covid-19.

Sebab saat ini, masih belum ada obat yang terbukti efektif melawan virus Covid-19.

Baca Juga: Punya Komorbid Paru-paru dan Bergantung dengan Bantuan Oksigen, Vicky Prasetyo Ungkap Kondisi Ayahnya yang Terpapar Covid-19

Sebagian artikel ini telah tayang diIntisari dengan judul Kabar Gembira Bagi yang Belum Vaksin Covid-19, Ilmuwan Ungkap Cuma Konsumsi Minuman Sejuta Umat Ini Setiap Hari, Bisa Kurangi Risiko Covid-19 Hingga 10 Persen

Tag

Editor : Averus Al Kautsar

Sumber Intisari.grid.id