Keluarga Ayu Ting Ting Tidak Puas dengan Permintaan Maaf dan Tetap Ingin Polisikan Haters, Anggota DPRD Jatim akan Bantu Kartika Damayanti Menghadapi Meja Hijau

Rabu, 04 Agustus 2021 | 11:27
Instagram @ayutingting92

Ayu Ting Ting

GridHITS.id- Nama Ayu Ting Ting memang tak pernah ada hentinya menjadi perbincangan di publik.

Terlebih akhir-akhir ini namanya tersiar lantaran orang tua Ayu Ting Ting mencari hatersyang selama ini menghina keluarganya.

Umi Kalsum dan Ayah Rozak rela melakukan perjalanan ke Bojonegoro untuk mendatangi kediaman Kartika Damayanti.

Namun, Umi Kalsum belum sempat menemui Kartika Damayanti karena sedang bekerja menjadi tenaga kerja wanita di Singapura.

Merasa belum puas, Umi Kalsum tetap menunggu kepulangan Kartika Damayanti hingga meminta bantuan dari KBRI.

Ayah Rozak dan Umi Kalsum seperti sudah di ambang batas kesabaran.

Baca Juga: Sempat Pede Tunjukkan Wajah Orangtua Haters Ayu Ting Ting, Umi Kalsum Justru Ketahuan Hapus Video Saat Datangi Rumah KD, Netizen: 'Kicep Deh'

Kartika juga sudah sempat menyampaikan permintaan maafnya melalui sebuah video.

Meskipun sudah memaafkan, Umi Kalsum tetap akan melanjutkannya ke ranah hukum.

Niatnya tersebut ternyata dikecam oleh anggota DPRD Jawa TimurFraksi PKB, Fauzan Fuadi.

Pasalnya, orang tua tidak ada kaitannya sama sekali dengan tindakan yang dilakukan oleh Kartika Damayanti kepada Ayu Ting Ting.

Fauzan juga sangat menyayangkan sikap Umi Kalsum yang harus mengunggah video dengan memperlihatkan orang tua dari haters atau pelaku pembully-an tersebut.

Bahkan sampai terlihat wajah sosok anak kecil yang tidak mengetahui akar permasalahan tersebut.

"Keluarganya pasti shock, padahal ayah KD juga sudah meminta maaf sampai berulang-ulang atas kesalahan anaknya, tentu tak perlu diposting seperti itu," kata Fauzan, melansir dari Tribunnews.com.

Fauzan juga tidak membenarkan tindakan yang dilakukan Kartika Damayanti pada Ayu Ting Ting.

Anggota DPRD tersebut juga menyarankan pihak Ayu Ting Tinguntuk membuka pintu maaf untuk Kartika.

Baca Juga: Disembunyikan Umi Kalsum? Ayu Ting Ting ramai Dituding Bukan Darah Daging Abdul Rozak, Terungkap Wajah Pria yang Disebut-sebut Ayah Kandung Sang Biduan

Jika masalah tersebut berlanjut ke meja hijau, Fauzan akan memberi bantuan hukum kepada keluarga.

"Kita pertimbangkan untuk memberi bantuan hukum jika memang perkara ini berlanjut ke meja hijau," ujar Fauzan.

Sebelumnya memang diberitakan bahwa orang tua haters tersebut menjadi jaminan agar Kartika Pulang ke Indonesia.

Bahkan, siakp orang tua Ayu Ting Ting juga dinilai terlalu arogan dan dapat menimbulkan perspektif yang negatif.

Baca Juga: Nasib Kariernya di Ujung Tanduk Usai Ribuan Orang Tanda Tangani Petisi untuk Blacklist Ayu Ting Ting? Peramal Ini Buka Suara: 'Bukan karena Orang Tua'

Editor : Averus Al Kautsar

Sumber : Tribunnews.com

Baca Lainnya