Hati Mulia Raffi Ahmad Jadi Sorotan, Karyawan RANS Entertaiment Gajinya Dinaikkan 20% di Masa PPKM Meski Suami Nagita Slavina Juga Sepi Job: 'Nggak Usah Dihitung-hitung, Supaya Berkah'

Kamis, 29 Juli 2021 | 17:31
instagram

alasan Raffi Ahmad menaikkan gaji karyawan RANS Entertainment sebesar 20 persen di masa PPKM

GridHITS.id -Raffi Ahmad, salah satu selebriti Indonesia yang terkenal kaya raya namun selalu peduli dengan sesama.

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang diperkirakan termasuk artis terkaya di Indonesia.

Dikutip dari Tribun Style, kekayaan Raffi Ahmad pada tahun 2020 bisa mencapai Rp 400 miliar.

Semua ini berkat kerja keras Raffi yang sudah malang melintang di dunia hiburan selama puluhan tahun.

Di masa pandemi Covid-19 ini, Raffi lagi-lagi jadi sorotan netizen.

Saat masa PPKM yang berlangsung sejak awal Juli 2021, Raffi Ahmad justru menaikkan gaji karyawan-karyawannya sebesar 20 persen.

Baca Juga: Sudah Vaksin 2 Kali, Raffi Ahmad Sengaja Sembunyikan Kabar Dirinya Positif Covid-19 dan Rasakan Gejala Ini: 'Aneh, Cuma Satu Hari'

Padahal di saat yang bersamaan, ayah Rafathar ini juga mengakui bahwa penghasilannya menurun karena banyak acara yang terpaksa di batalkan.

"Banyak banget, banyak acara syuting yang berkurang, terus beberapa acara TV ngga jalan," ucap Raffi Ahmad saat ditemui media.

"Paling bikin Youtube, sama kalau ada syuting virtual. Gitu-gitu saja," lanjutnya.

Meski penghasilannya menurun, Raffi sadar jika karyawan RANS Entertainment juga ikut terdampak pandemi.

Ia tak keberatan untuk tetap menaikkan gaji karyawannya sebesar 20 persen.

Menurut Raffi, itu semua sudah menjadi rezeki mereka walau penghasilannya sendiri saat ini sedang menurun.

"Nggak usah dihitung-hitunglah, yang penting kita ikhlas aja, supaya berkah," jelasnya.

Ada alasan mulia di balik tujuannya menaikkan gaji karyawan RANS Entertainment.

Baca Juga: Raffi Ahmad Terlanjur Malu Usai Tuduh Sang Desainer Mata Duitan, Ivan Gunawan Ternyata Akan Gunakan Hadiah Diet Rp 500 Jutanya dari Deddy Corbuzier untuk Tujuan Mulia Ini

Ia berharap dengan uang yang ada, karyawannya juga bisa membantu keluarga atau saudara mereka yang terkena Covid-19.

"Biar semangat karyawan aku. Mungkin kan banyak keluarga dari karyawan aku yang kena Covid. Aku bantu naikin gaji karyawan RANS supaya mereka juga bisa bantu keluarganya," ucap Raffi.

Raffi Ahmad sendiri sudah merasakan bagaimana rasanya terkena Covid-19.

Baru-baru ini, Raffi akhirnya mengungkapkan jika ia pernah positif Covid-19.

Namun karena sudah dua kali vaksin, Raffi hanya mengalami batuk ringan dan sembuh dalam sehari.

Dalam video di kanal Youtubenya, Raffi juga mengatakan jika karyawannya saat ini tetap diminta untuk WFH (work from home) walau gajinya dinaikkan.

Baca Juga: Tertutup Rapat dan Tak Terendus Media Sedikitpun, Terungkap Alasan Raffi Ahmad yang Sengaja Sembunyikan Soal Dirinya yang Positif Covid-19: 'Diendorse...'

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber : Sosok.id

Baca Lainnya