Bak Kenyang Tudingan Cuma Incar Harta Usai Nekat Nikahi Wanita 15 Tahun Lebih Tua, Fadel Islami Bereaksi Keras, Kode Tak Kalah Tajir dari Muzdalifah?

Senin, 05 Juli 2021 | 16:00
Instagram/@fadelislami__

Fadel Islami jawab tudingan cuma incar harta Muzdalifah

GridHITS.id - Suami dari Muzdalifah, Fadel Islami kerap kali mendapat tudingan miring soal incar harta sang istri.

Terlebih dirinya menikahi Muzdalifah yang memang terkenal tajir melintir.

Perbedaan usia keduanya pun bahkan sampai 15 tahun.

Seolah geram dengan tudingan miring yang kerap kali diberikan kepada dirinya, belum lama ini Fadel tampak memberikan reaksinya.

Fadel Islami menikahi Muzdalifah yang memiliki usia lebih tua dari dirinya dan punya 5 orang anak.

Pernikahan keduanya pun kini berjalan 2 tahun.

Meski kerap digosipkan tak sedap cuma incar harta, nyatanya sampai saat ini Fadel Islami masih menikmati perannya sebagai suami yang selalu setia pada Muzdalifah.

Bahkan Fadel Islami juga cukup dekat dengan anak-anak Muzdalifah.

Baca Juga: Akhirnya Terbongkar Juga, Muzdalifah Blak-blakan Ungkap Tak Dapat Kebutuhan Suami Istri Ini dari Nassar Selama 9 Bulan Nikah

Muzdalifah, namanya menjadi sorotan usai menikah dengan Nassar Sungkar.

Tak lama dinikahi pedangdut senior, Muzdalifah lantas bercerai dari Nassar.

Sejak saat itu kehidupan sosialita ini justru terus menjadi sorotan publik.

Terlebih dirinya juga tak segan menggandeng pria muda untuk dijadikan sebagai suami.

Asumsi publik soal suami hanya incar harta kekayaan Muzdalifah saja pun menggelinding liar.

Seolah kenyang dengan berbagai cibiran, belum lama ini Fadel Islami terlihat berpenampilan rapi dengan jas hitam.

Ia tampak formal dan menuliskan caption yang seolah memberikan tamparan pada orang-orang yang kerap kali memandang dirinya sebelah mata.

Instagram/fadelislami_

Fedel Islami

Baca Juga: Disebut-sebut Nikah Hanya Karena Penuhi Wasiat, Muzdalifah Harus Terima Nasib 9 Bulan Diperlakukan Begini Oleh Nassar Hingga Memilih Cerai: 'Sering Cekcok'

"Tuhan, sukseskanlah aku di atas keraguan orang lain, Hebatkanlah aku di atas mereka yang menyombongkan. Small_streaks," tulisnya.

Diketahui sejak menikah dengan Muzdalifah, Fadel Islami memang getol menggeluti bisnis.

Menjadi suami seorang janda tajir yang kerap mengadakan arisan ratusan juta, rupanya Fadel Islami kerap membelikan Muzdalifah berlian.

Seperti dimuat Grid Hot, Nia Ramadhani dan Jessica Iskandar yang sempat kepo dengan arisan Muzdalifah bahkan dibuat terkejut.

Nia penasaran dan bertanya pada penjual berlian dalam momen tersebut, apakah Muzdalifah sering membeli berlian.

"Iya sering dong," jawab sang penjual yang bernama Yuni.

Lebih lanjut, Yuni menjelaskan bahwa suami Muzdalifah lah yang membayarkan barang keinginan istrinya.

Seolah mematahkan isu miring nikahi Muzdalifah hanya incar harta, Fadel Islami rupanya membayar semua barang mewah dan berlian yang dibeli oleh Muzdalifah.

Ibu 5 anak tersebut mengaku setiap uang yang ia keluarkan selalu atas izin dari Fadel Islami sang suami.

Baca Juga: Girang Nikahi Berondong Usai Menjanda 2 Kali, Muzdalifah Bongkar Rahasia Malam Pertamanya dengan Fadel Islami: 'Capek!'

Tag

Editor : Saeful Imam

Sumber Instagram, GridHot.ID