GridHITS.id -Kenali lebih dekat Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, ini dia biodata Yasonna Laoly.
Siapa yang tak mengenal sosok Yasonna Laoly?
Sosoknya sebagai pejabat negara tentu sudah tidak asing lagi di mata publik.
Wajahnya juga sering kali menghiasi tayangan berita di televisi.
Yasonna Laoly merupakan seorang Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia di era kepemimpinan Presiden Jokowi dan Wapres Ma'ruf Amin.
Dalam dunia politik, sosok Yasonna Laoly merupakan politikus kawakan.
Kader dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) ini sudah menjadi anggota dewan semenjak tahun 2004.
Pada saat itu, pria bersuku Nias ini menjadi anggota DPR di Komisi II pada periode 2004-2009.
Di masa pemerintahan Presiden Megawati Soekarnoputri itu, Yasonna menjadi anggota DPR daerah pemilihan Sumatera Utara.
Tak hanya di era Megawati, Yasonna Laoly juga menjabat kembali menjadi anggota DPR di masa pemerintahan Presiden SBY pada kurun waktu 2009-2014.
Setelah 10 tahun menjadi anggota dewan, ia pun diamanahi jabatan Menteri Hukum dan HAM di dua periode masa pemerintahan Presiden Joko Widodo.
Yaitu, pada masa pemerintahan 2014-2019 dan 2019-2024.
Sebelum menjadi Menteri Hukum dan HAM untuk yang kedua kalinya, pada tahun 2019 Yasonna sebenarnya sudah menang dalam pemilihan legislatif.
Namun, ia akhirnya memilih mengundurkan diri dari kursi anggota DPR dan menerima tawaran Jokowi untuk menjadi Menteri Hukum dan HAM.
Baru-baru ini, kabar duka pun datang dari Yasonna Laoly.
Tepat pada Kamis (10/6/2021) lalu, Yasonna baru saja kehilangan sang istri tercinta, Elisye Widya Ketaren.
Elisye Widya Ketaren diketahui meninggal dunia di RS Medistra, Jakarta Selatan dan disemayamkan di RS Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto, Jakarta Pusat.
Elisye diketahui sudah menemani Yasonna selama 43 tahun pernikahan.
BIODATA YASONNA LAOLY
Nama: Yasonna Laoly
Nama Asli: Yasonna Hamonangan Laoly
Lahir: Sorkam, Tapanuli Tengah, 27 Mei 1954
Agama: Kristen
Profesi: Politikus
KELUARGA YASONNA LAOLY
Istri: Elisye Widya Ketaren (1978-2021 meninggal dunia)
Anak: Novrida Lisa Isabella Laoly,Fransisca Putri Askari Laoly, Yamitema Tirtajaya Laoly, Jonathan Romy Laoly
Baca Juga: Pernah Berpacaran dengan Putri Tanjung, Berikut Biodata Lengkap Gofar HIlman
PENDIDIKAN YASONNA LAOLY
- SR Katolik Sibolga (1959–1965)
- SMP Sibolga (1965–1968)
- SMA Katolik Sibolga (1968–1972)
- Sarjana Fakultas Hukum USU (1978)
- Master Virginia Commonwealth University (1986)
- Doktor North Carolina University (1994)
- Internship in Higher Education Administration Roanoke College, Salem Virginia, USA 1983-1984
- Ketua Komisi C DPRD Provinsi Sumatra Utara (1999-2004)
- Anggota DPR RI (2004–2014)
- Anggota Komisi III (2004–2009)
- Wakil Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan MPR RI (2004–2009)
- Wakil Ketua Pansus RUU Pemilihan Presiden (UU 42 tahun 2008)
- Anggota Komisi II (2009–2014)
- Ketua Fraksi PDI Perjuangan MPR RI (2009–2014)
- Anggota Badan Anggaran (2009–2013)
- Wakil Ketua Badan Anggaran DPR RI (2013–2014)
- Menteri Hukum dan HAM (2014–2019)
- Anggota DPR RI (2019–2024) fraksi PDI Perjuangan, dapil Sumatera Utara I (mengundurkan diri)
- Menteri Hukum dan HAM Kabinet Indonesia Maju (2019-2024)
Baca Juga: Biodata Lengkap Hanna Kirana, Pengganti Lea Ciarachel Sebagai Zahra dalam SHI: Zahra