Keputusan KPI untuk Sinetron 'Zahra' Sudah Final, Ini yang Harus Dilakukan Stasiun TV-nya

Kamis, 03 Juni 2021 | 08:27
Instaagram/@suarahatiistri.id

Keputusan KPI untuk sinetron 'Zahra'

GridHITS.id - Keputusan KPI untuk sinetron Zahra di Indosiar akhirnya terungkap melalui postingannya.

Seperti diketahui, sinetron yang satu ini memang sempat menuai berbagai macam sorotan dari publik.

Termasuk para figur publik seperti Ernest Prakasa yang sempat menyuarakan aspirasinya soal pemeran sinetron itu.

Bagaimana tidak, sinetron tersebut memiliki tokoh istri ketiga yang diperankan oleh gadis berusia 15 tahun.

Lalu sinetron tersebut sudah berjalan beberapa episode dan membuat banyak orang geram dengan pemilihan pemerannya.

Bahkan banyak yang menyoroti soal adegan mesra yang ditunjukkan oleh lelaki itu dengan istri ketiganya.

Baca Juga: Usia Belum Genap 15 Tahun Sudah Berani Beradegan Dewasa, Zahra Pemeran Suara Hati Istri Beri Tanggapan SantaiUsai Viral: 'Gak Ada Gunanya'

Setelah polemik di tanah air, akhirnya Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) pun angkat bicara soal kasus itu.

Memang mereka yang berhak buka suara karena seharusnya segala yang belum 'lulus sensor' tak boleh ditayangkan.

KPI pun mendapatkan teguran keras dari netizen tanah air karena tidak langsung menindak tegas sinetron itu.

Jawaban KPI atas semua teguran pun terungkap melalui postingannya di akun Instagram 15 jam yang lalu.

"Polemik Sinetron “Zahra”, Indosiar Akan Ganti PemeranKomisi Penyiaran Indonesia (KPI) telah menerima klarifikasi dari stasiun televisi Indosiar tentang program siaran sinetron Suara Hati Istri,

Baca Juga: Sempat Bikin Heboh saat Dipersunting Sang Pendakwah Kondang, Mari Intip Perubahan Drastis Penampilan Istri 19 Tahun Ustaz Abdul Somad yang Tuai Pujian dari Warganet: 'Masya Allah'

yang mendapat banyak protes dari masyarakat lantaran menampilkan artis berusia 15 tahun berperan sebagai istri ketiga.

Komisioner KPI Pusat Bidang Kelembagaan, Nuning Rodiyah menjelaskan, pihak Indosiar telah menerima semua masukan publik atas sinetron tersebut.

Tindak lanjut dari Indosiar ke depan adalah mengganti pemeran dalam tiga episode mendatang.(Selengkapnya: https://bit.ly/2ReJ7GB )#BicaraSiaranBaik." tulis akun @kpipusat.

Instagram/@kpipusat

Polemik sinetron Zahra

Baca Juga: Profil Cornelia Agatha, Aktris Top Pemeran Sarah di Sinetron Si Doel Anak Sekolahan

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber : Instagram

Baca Lainnya