GridHITS.id - Cari tahu cara memperbaiki kompor gas yang tidak menyala padahal baru saja ganti tabung.
Hampir semua orang pernah dihadapkan pada masalah kompor gas yang sulit menyala.
Kondisi ini terkadang membuat ibu-ibu khususnya menjadi jengkel karena harus mengutak-atik kompor sebelum memasak.
Jangan sampai kondisi ini membuat ibu mengalami kesusahan hingga menghabiskan waktu untuk membuka tutup regulator.
Salah satu yang sering muncul adalah masalah ketika baru saja mengganti tabung gas tetapi api tidak menyala.
Terkadang ibu-ibu sampai harus mengganti tabung atau karet berulang kali namun gagal terus.
Terkadang bahkan ibu-ibu sampai mencoba memancing api menggunakan korek api.
Eits, tunggu dulu. Rupanya kondisi tersebut bisa dipengaruhi oleh aliran gas pada kompor yang tersumbat.
Jangan buru-buru panik, ada cara memperbaiki kompor gas yang tidak menyala karena sumbatan.
Seperti dimuat kompas.com, kejadian aliran gas tersumbat lebih sering terjadi saat baru saja gas diganti.
Jika masalah ini terjadi, ibu hanya perlu untuk mengetuk-ngetuk selang agar aliran gas di dalamnya lancar.
Sebagai tambahan, penyumbatan gas rupanya tidak hanya terjadi pada selang loh.
Penyumbatan gas bahkan dapat terjadi juga pada bagian regulator.
Lalu bagaimana cara mengatasinya?
Jika penyumbatan terjadi ada baiknya untuk segera melakukan cek pada bagian karet.
Karet ini umumnya terletak di bagian mulut tabung gas berwarna merah dengan ukuran kecil.
Biasanya karet yang tidak rapat dapat memicu kebocoran gas, imbasnya gas tidak dapat masuk ke dalam selang
Sebagai solusinya, ibu-ibu bisa coba mengganti regulator atau karet.
Pastikan menggunakan karet yang tepat dan rapat untuk menghindari kebocoran pada gas.
Lakukan cara simple di atas dan kompor akan berfungsi dengan baik kemudian, bebas tanpa hambatan.
Nah, itu tadi cara memperbaiki kompor gas yang tidak menyala padahal baru saja mengganti tabung gas.
Cukup diselesaikan dengan cara simple dan tidak perlu panik jika mengalami hal serupa.
Baca Juga: Cara Memperbaiki Kompor Gas yang Tak Mau Menyala, Pastikan Kamu Sudah Memeriksa Bagian Penting Ini