Find Us On Social Media :
Siswanta Attas, Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Makassar (Sonora.ID)

Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 Ditunda, Ini Penjelasan Pemkot Makassar

Muhammad Said - Senin, 31 Mei 2021 | 17:25 WIB

Makassar, Sonora.ID - Rencana Pemerintah Kota Makassar membuka pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) hari ini (31/5/2021) mendadak diundur.

Hal ini disebabkan adanya pemberitahuan secara resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN) agar dilakukan penundaan rekrutmen.

"Itu kan BKN sudah umumkan, menunda pelaksanaan CPNS 2021 ini," kata Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Makassar, Siswanta Attas saat ditemui di Balaikota.

Baca Juga: Pemprov Bali Belum Pastikan Formasi CPNS, Dewan Minta Prioritaskan Pegawai Kontrak

Dia mengatakan alasan penundaan karena masih dilakukan persiapan. Selain itu, BKN merasa perlu berkunjung ke beberapa daerah untuk mengkordinasikan pelaksanaan penerimaan CPNS.

BKN selanjutnya akan menginformasikan lebih lanjut tentang tahapan rekrutmen di daerah bisa dimulai.

"Persiapan belum, baru mau keliling untuk pelaksanaan termasuk Makassar. Dia kan (BKN) mau lihat persiapan kita, dalam rangka protokol kesehatan," ujarnya, Senin (31/5/2021).

Baca Juga: Terima SK Gubernur Kalsel, 42 PPPK Resmi Bertugas

Pemkot Makassar hanya bisa menunggu keputusan lebih lanjut dari pusat. Adapun persiapan yang telah dilakukan yaitu mengusulkan dua tempat pelaksanaan seleksi.