Cara Memperbaiki Remot TV yang Tidak Merespons, Gampang Banget

Kamis, 20 Mei 2021 | 20:41

Simak Cara memperbaiki remot TV yang tidak merespon di rumah

GridHITS.id - Cara memperbaiki remot TV yang tidak meresponmenjadi penting karena benda ini sangat vital bagi para pemilik tv.

Tak terbayangkan bila remot TV alami gangguan atau tak merespons, hingga kita tidak bisa berpindah channel, menaik turunkan volume, dan sebagainya dengan mudah.

Kalau mau, kita harus bolak-balik duduk dan berdiri untuk mengganti channel yang diinginkan.

Kenyamanan menonton teve pun menjadi terganggu.

Apalagi bila channel tv yang ditonton mengandung banyak iklan, menyebalkan harus menonton iklan berlama-lama.

Terlebih, bila kita punya smart tv dan kita sedang menonton kanal youtube, pasti tidak nyaman dengan iklan yang banyak muncul dan durasinya lama kalau tidak kita skip dengan remot.

Kabar baiknya, kami bagikan cara memperbaiki remot tv yang tidak merespon di rumah.

Tidak perlu buru-buru panggil tukang service saat remot tv rusak atau membeli remot tv yang baru.

Siapa tahu dengan langkah-langkah yang kami berikan, remot tv yang kita miliki bisa berfungsi kembali.

Baca Juga:Cara Memperbaiki Aki Kering yang Soak, Jangan Kaget Bisa Hidup Lagi

Berikut Cara memperbaiki remot TV yang tidak merespon:

1. Cek Baterai Remot TV

Ternyata, masalahnya bukan pada remot tv-nya, tapi baterainya yang sudah habis masa pakainya.

Ada banyak mengecek fungsi baterai, yang termudah, coba masukan baterai baru ke remot tv yang tidak merespons, bila langsung berfungsi normal, tandanya baterainya sudah harus diganti.

Cara lainnya bisa menggunakanmultitester analog ataupun digital.

Cek fungsi baterai dengan alat tersebut.

Jika baterai masih baru dan remot tv tetap tidak berfungsi, berarti ada masalah lain.

2. Besi Penghubung Baterai dalam Remot Berkarat

Ingat, baterai yang berkarat akan membuat aliran istrik dari baterai terganggu dan akan akan mengganggu fungsi remot.

Baca Juga:Jangan Buru-buru Beli yang Baru, Begini Cara Mudah dan Murah Mengatasi Baterai HP yang Cepat Habis Gara-gara Kembung

Untuk itu,segeraecek apakah baterai sudah benar-benar terhubung dengan baik dengan besi penghubung.

Lihat jugaapakah besi yang menghubungkan baterai berkarat atau tidak.

3. Masukkan Kode Remote Sudah Benar

Biasanya kondisi ini terjadi pada para pengguna remot multi universal yang dapat digunakan untuk segala merek TV yang terdaftar menggunakan kode.

Hal yang harus diingat,setiap merek memiliki kodenya masing-masing, sehingga jika kamu sampai salah memilih kode, bisa dipastikan remote tv tidak akan berfungsi dengan semestinya.

4. Bersihkan Bagian Keypad

Cara memperbaiki remot TV yang tidak meresponadalah dengan memastikan bagian keypad bersih, tidak terhalang kotoran atau terkena cairan.

Kadang kita makan dan minum saat menonton tv dan menggunakan remot.

Masalahnya, tetesan air, remahan makanan, bisa masuk ke dalam remot dan mengganggu fungsinya.

Coba cek bagian keypad pada remot TV.

Baca Juga:Ketahui Cara Memperbaiki Keyboard Laptop yang Mudah dan Dapat Dilakukan Sambil Bersantai di Rumah, Tak Perlu Dibawa ke Tempat Service!

Keypad adalah salah satu bagian yang sangat rentan terkena kotoran dan cairan yang dapat mengganggu kinerja remot.

Bila kotor, segera bersihkanlah area ini secara menyeluruh dengan baik agar semua kotoran yang menempel bisa terangkat.

5. Remot Basah

Cairan yang masuk ke remot bisa merusakarea PCB.

Untuk mengetahuinya, kamu harus membongkar remot TV dan segera mengeringkan area yang basah.

Hanya saja, tidak semua remot bisa dengan mudah dibongkar tanpa teknisi profesional.

Salah-salah remot teve itu bisa rusak total bila dibuka sembarangan.

Sayangnya, banyak remot TV yang mati total jika sudah terkena cairan.

Jika hal ini terjadi, tidak ada cara lain selain membeli remot TV yang baru.

Sudah paham Cara memperbaiki remot TV yang tidak merespon.

Baca Juga:Jangan Panik dan Risau Dulu! Simak Cara Memperbaiki Kipas Angin Tanpa Bantuan Tenaga Ahli

Editor : Saeful Imam

Baca Lainnya