GridHITS.id – Baru saja Rachel Vennya mengantarkan donasi korban bencana NTT secara langsung ke lokasi kejadian.
Nama Rachel Vennya sudah tidak asing lagi bagi publik.
Pasalnya, Rachel Vennya baru selesai dari kisruh rumah tangganya dengan Niko Al Hakim.
Mantan istri Niko Al Hakim ini kembali diperbincangkan publik lantaran aksi sosialnya dalam membantu korban bencana alam di Nusa Tenggara Timur (NTT).
Selebgram yang satu ini memang dikenal tanggap memberikan bantuan pengumpulan donasi kepada setiap korban bencana alam atau lainnya.
Seperti sebelumnya, Rachel Vennya sempat menghebohkan publik lantaran berhasil mengumpulkan donasi untuk para tenaga medis dalam jumlah banyak hanya dengan waktu satu malam pada saat Covid 19 baru memasuki tanah air.
Aksi tersebut bahkan menginisiasi para seleb lain untuk melakukan hal yang sama dengan Rachel Vennya.
Kali ini, janda dua anak ini berhasil mengumpulkan hampir 2 Milyar dalam waktu semalam saja.
Sudah tidak heran lagi, memang posisi Rachel Vennya sebagai seorang influencer tidak dapat diragukan.
Pada bencana alam kali ini, Rachel Vennya menghebohkan publik lantaran dirinya ikut terjun langsung menyalurkan bantuan ke lokasi bencana alam NTT.
Ia meninggalkan anak-anaknya untuk berangkat ke NTT bersama para influencer lain, seperti Fadhil Jaidi, Keanu AGL, Andovi Lopez, dan Jovial Lopez.
Mengagetkannya, mereka berangkat tidak dengan jet pribadi atau pesawat komersil , Rachel Vennya dan pasukannya menunggangi pesawat kargo atau angkut barang.
Mereka berangkat dari Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur menuju Nusa Tenggara Timur.
Dalam pesawat, potret mengharukan tampak ketika Rachel Vennya dan Keanu tidur di emperan pesawat tanpa alas dan bantal.
Usai perjalanan udara, Rachel dan teman-temannya harus menembus kegelapan malam selama 4 jam perjalanan darat untuk sampai pada pelabuhan penyebrangan ke lokasi pusat bantuan.
Masih belum selesai, mereka harus menaiki kapal menuju lokasi pusat.
Mereka tampak kelelahan sampai tertidur pulas hanya di bangku kayu seadanya.
Setelah menempuh 3 jam perjalanan udara, 4 jam darat, dan 2 jam laut, Rachel Vennya dan rombongannya berhasil sampai dengan selamat di Pulau Andora, Flores Timur.
Rachel dan teman-temannya langsung sigap membantu tim kitabisa.com membagi-bagikan bantuan kepada para korban.
Mereka pun mengunjungi pos pengungsian dan memberikan trauma healing kepada para korban bencana alam NTT.
Melalui akun Instagramnya, Rachel Vennya tak henti-hentinya meminta uluran tangan dari para pegikutnya untuk memberikan donasi kepada para korban bencana alam.
Ia juga membagikan kondisi terkini Pulau Andora yang sudah rata tanah dan tersisa puing-puing bangunan yang hancur.