Gagal Jadi Wali Nikah Putri Sulung Sahabatnya, Gus Miftah Duduki Posisi Penting Ini di Pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar

Sabtu, 03 April 2021 | 12:00
Kolase foto instagram.com/@ananghijau & @gusmiftah

Peran Gus Miftah dalam pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar

GridHITS.id – Pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintarsudah tinggal hitungan jam.

Akhirnya putri sulung Anang Hermansyah dan putra sulung keluarga Halilintar akan mengikat janji sehidup semati.

Tidak mudah bagi pasangan muda ini untuk sampai pada titik yang didambakan oleh para pasangan yang tengah berpacaran, yakni sebuah ikatan pernikahan.

Seperti yang kita tahu, pernikahan Aurel dan Atta sempat ditunda dua kali karena beberapa kendala.

Baca Juga: Dikritik Krisdayanti karena Kebiasaannya Pamer Kemewahan, Atta Halilintar Balas Ibunda Aurel Hermansyah Begini: 'Bukan Berarti Buang-buang Duit'

Ya, rencana awal keduanya akan menikah pada tahun 2020, rencana terpaksa dirombak lantaran memberikan peluang untuk keluarga Halilintar yang kini di Malaysia dapat hadir.

Hambatan kedua ialah saat keluarga Hermansyah tiba-tiba terjangkit virus Covid 19, termasuk calon mempelai putri, Aurel Hermansyah.

Akhirnya dengan segala persiapan kilat dan mendadak, Atta Halilintar berhasil melamar Aurel Hermansyah pada 13 Maret lalu meski tanpa kehadiran orangtuanya.

Hari ini (3/4/21), Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar akan resmi menjadi pasangan suami istri yang sah di mata negara maupun agama.

Diketahui sebelumnya ada kabar kalau Anang Hermansyah enggan menjadi wali nikah Aurel Hermansyah.

Anang Hermansyah justru melimpahkan tugas penting itu kepada Gus Miftah, sahabatnya.

Baca Juga: Bak Petir Menyambar, Program Bayi Kembar Aurel dan Atta Harus Terhambat Lantaran Ada Kista di Tubuh Aurel Hermansyah, Dokter: ‘Kita Benahi Dulu’

Hal itu diduga karena Anang merasa ilmu agamanya masih kurang untuk menjadi wali nikah putri sulungnya sendiri.

Mengenai hal itu, Gus Miftah masih ingin berembug dengan keluarga Hermansyah agar ayah kandung Aurel mau menjadi wali nikah.

Kabarnya, Gus Miftah dan Anang Hermansyah memang telah terjalin persahabatan bertahun-tahun lamanya.

Benar saja, informasi terbaru yang beredar Gus Miftah tidak akan jadi wali nikah Aurel Hermansyah.

Namun, Gus Miftah akan menduduki posisi yang tak kalah penting dalam pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.

Gus Miftah akan jadi penghulu di pernikahan putri sahabatnya itu.

Hal itu merupakan sebuah permintaan dari keluarga besar sahabatnya, Anang Hermansyah yang didokumentasikan oleh YouTube KH Infotainment.

“Keluarga Anang minta supaya saya menjadi penghulu untuk menikahkan Atta dan Aurel. Jadi prosesnya tentunya Anang sebagai wali minta saya mewakilkan beliau untuk menikahkan si Aurel,” terang Gus Miftah.

Baca Juga: Persiapan Pernikahannya Terkesan Buru-buru, Adik Atta Halilintar Malah Singgung Soal Aurel yang Sudah Mengandung Saat Resepsi: 'Langsung Ngepush'

Tentu sebuah kebanggaan bisa menikahkan putri sahabatnya sendiri.

Terpantau dari akun Instagram Atta Halilintar, Gus Miftah bahkan membantu menemani Atta Halilintar melakukan gladi bersih ijab qabul.

Keduanya melakukan simulasi ijab qabul supaya nanti lancar tanpa ada kesalahan.

Diketahui, selain ada Gus Miftah, Presiden Joko Widodo dan Prabowo Subianto juga akan hadir dalam pernikahan Aurel dan Atta.

Mereka juga memiliki peran yang tak kalah penting, yakni sebagai saksi pernikahan pasangan muda ini.

Presiden Joko Widodo nantinya akan menjadi saksi dari pihak Aurel Hermansyah.

Sementara Prabowo Subianto akan menjadi saksi dari pihak Atta Halilintar.

Tag

Editor : Poetri Hanzani

Sumber YouTube