Ngakunya Gladiator Cinta yang Sudah Pernah Taklukan Puluhan Wanita Cantik, Nyali Vicky Prasetyo Ternyata Sempat Ciut dan Rasakan Tegang saat Nikahi Kalina Ocktaranny, Ada Apa?

Minggu, 14 Maret 2021 | 15:00
Instagram @kalinaocktaranny

Vicky Prasetyo tegang saat harus akad nikah dengan Kalina Ocktaranny

GridHITS.id -Ngakunya gladiator cinta dan sudah taklukan puluhan wanita, Vicky Prasetyo nyalinya ciut sampai mengaku tegang saat akad nikah.

Rasa bahagia kini tengah dirasakan oleh pasangan Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny.

Pasalnya setelah melalui lika-liku cobaan dalam berusaha membina rumah tangga, akhirnya kini keduanya resmi menikah.

Baca Juga: Lagi Diberikan Petuah Soal Menggaet Wanita, Rizky Billar Mencibir Vicky Prasetyo karena Fakta Ini Terbongkar: 'Wanita Lemah Semua Itu Ya?'

Kalina dan Vicky resmi melakukan akad nikah bertepatan dengan dengan acara lamaran Atta dan Aurel pada Sabtu (13/3/2021) lalu.

Diketahui sebelumnya jika pernikahan Vicky sempat tersandung masalah administrasi lantaran ada berkas yang belum ditandatangani oleh ayah Kalina sebagai wali.

Pernikahan yang harusnya dilaksanakan pada bulan Februari lalu pun harus diundur hingga tanggal 13 Maret kemarin.

Belum ditandatanganinya berkas kelengkapan pernikahan Kalina dan Vicky merupakan buntut panjang permasalahan keluarga di antara Kalina dan ayahnya.

Sempat terbentur restu, akhirnya keduanya kini resmi menikah.

Resmi lakukan akad nikah, ternyata nyali Vicky sempat ciut lantaran rasakan perasaan yang tegang.

Hal ini tentu bertolak belakang dengan klaim Vicky Prasetyo sebagai gladiator cinta.

Bahkan dirinya dikenal berpengalaman saat menghadapi wanita sampai pernah sesumbar mengaku sudah pernah menikah 24 kali.

Baca Juga: Niat Datangi Rumah Zaskia Gotik Sebelum Nikahi Kalina Ocktaranny, Vicky Prasetyo Ngaku Belum Minta Maaf karena Takut: 'Masih Sedikit Tertinggal Masa Lalu'

Tangkapan Layar Youtube Vicky Prasetyo Entertainment
Tangkapan Layar Youtube Vicky Prasetyo Entertainment

Vicky Prasetyo tegang saat nikahi Kalina Ocktarannya

Ketegangan tersebut diungkapkan oleh Vicky ketika melakukan konferensi pers di depan awak media.

Menurutnya, pernikahannya dengan Kalina merupakan momen penting untuknya sehingga membuatnya cukup tegang.

"Justru (tegang) karena begitu penting kali ya di pernikahan ini," ucap Vicky dikutip dari kanal Youtube beepdo (13/3/2021).

"Ini membuat aku itu kayak memang tegang memang iya, sebenarnya bukan tegang untuk mengucapkan, kalau mengucapkan kan satu napas tadi aman," lanjutnya.

"Cuma lebih ke tegang bahwa, semoga lah aku udah istiqomah dan siap menjadi suaminya Kalina gitu aja sih," jelasnya lagi.

Mantan kekasih Zaskia Gotik ini juga menceritakan jika ia berharap ini menjadi petualangan terakhir dari sosok gladiator cinta.

Baca Juga: Kalina Ocktaranny Nangis Jelang Nikah, Ibu Vicky Prasetyo Remehkan Izin Restu Ayah Calon Mantu: 'Itu Kan Cuma Sehelai Kertas'

"Alhamdulillah, akad nikahnya sudah terlaksana dengan baik," ujar Vicky.

"Sesuai dengan tema, pelabuhan terakhir sang gladiator, berarti sekarang sudah berpetualangan lagi, Insya Allah, Kalina menjadi pelabuhan terakhir buat aku," pungkasnya.

Tag

Editor : Nita Febriani

Sumber YouTube