GridHITS.id -Anda tentu sudah tak asing lagi ya dengan sosok Dinar Candy?
Tak hanya dikenal sebagai Dics Jokey (DJ), Dinar Candy juga kerap kali didapuk sebagai co-host di beberapa program TV.
Sedang icipi kariernya yang moncer, nama Dinar Candy pun tak lepas dari kontroversi.
Di saat banyak oknum seleb yang berlomba-lomba menyembunyikan trik pacaran settingan, Dinar Candy malah bikin pengumumkan tak terduga.
DJ kondang itu malah membuat pengumuman sedang mencari pacar sewaan.
Bukan ecek-ecek, Dinar Candy juga menjanjikan ongkos fantastis sebagai bayaran untuk calon pacar sewaannya.
Wah, berapa ya kira-kira?
Dinar Candy bakal menggelontorkan uang Rp100 juta sebagai bayarannya.
Begini unggahan Dinar Candy:

:quality(100)/photo/2021/01/23/3007351511.jpg)
Dinar Candy cari pacar sewaan
Mulanya, DJ tersebut mengaku sedang bosan menyendiri yang berakhir pada pencarian pacar sewaan.
Dijelaskan bahwa Dinar Candy akan menyewa pria selama satu bulan.
"Hai guys, aku bosen jomblo jadi aku mau caripacar sewaan yang bakal aku sewa selama satu bulan dan gaji Rp100 juta," kataDinar Candy.
Dinar Candy juga menyebutkan beberap tugas yang harus dilakukan sebagai pacar sewaan.
"Cara kerjanya tu gampang banget, kalian cuma nememin aku foto di Instagram, main di TikTok, dan jalan ke Mall aja," kata Dinar Candy.
Untuk yang berminat, Dinar Candy juga menaruh beberapa syarat dan kriteria pacar sewaan yang ia inginkan.
"So, buat kalian yang minat yang pengen aku kasih Rp100 juta dan jadipacar sewaan, kalian tinggal kirim foto kalian sama umur kalian ke nomor di bawah sini," terangnya.
Dinar Candy juga menulis keterangan tambahannya.
"Dicari pacar sewaan serius. syaratnya kirim photo selfie no edit, kirim 1 full body, sama umur ke +62 819-9688-5588.
"tag temen kamu yang jomblo yg mau ikutan!!!" tulis Dinar Candy.
Lebih lanjut, Dinar Candy tak menutup kemungkinan hubungannya dengan calon pacar sewaan bisa jadi ke jenjang yang lebih serius.
"Aku bakal nyeleksi secara langsung lewat WhatsApp untuk mencari pujaan hati aku.
"Sementara jadi pacar sewaan aku dulu ya, kalau akunya udah jatuh hati, ya kita nikah," jelas Dinar Candy.