Sering Terlihat Tak Bisa Lakukan Hal Sepele di Depan Kamera, Nia Ramadhani Buka Suara: Masih Banyak Lagi Enggak Bisanya

Selasa, 27 Oktober 2020 | 10:17
Instagram/@ramadhaniabakrie

Nia Ramadhani.

Sering Terlihat Tak Bisa Lakukan Hal Sepele di Depan Kamera, Nia Ramadhani Buka Suara: Masih Banyak Lagi Enggak Bisanya

GridHITS.id - Hidup di tengah kemewahan setelah menikah dengan Ardi Bakrie memang sudah melekat dengan Nia Ramadhani.

Seperti diketahui, Nia Ramadhani dipersunting oleh Ardie Bakrie pada usia yang masih sangat muda.

Namun hal tersebut tidak membuat rumah tangga mereka banyak diterpa dengan isu miring yang tak sedap.

Baca Juga: Sama-sama Masih Punya Pacar, Ardi Bakrie Pede Akui Langsung Ingin Miliki Nia ramadhani Saat Pertama Kali Ketemu 'Halo Bams'

Baca Juga: Selama ini Didiamkan Meski Sakit Hati, Ardi Bakrie Akhirnya Langsung Marahi Nia Ramadhani karena Seolah Tak Mau Bertemu Dengannya : Kamu Sering Nggak Mau Aja Berduaan sama Aku

Akan tetapi sosok Nia Ramadhani yang kini dianggap 'tak bisa apa-apa' atau tak bisa melakukan hal remeh temeh menjadi sorotan.

Pasalnya banyak pemberitaan yang memberitakan sisi Nia Ramadhani yang kelihatan 'bodoh' namun berimbang dengan pemberitaan positif lainnya.

Sampai akhirnya Nia Ramadhani pun buka suara terkait hidupnya sekarang yang dianggap serba enak oleh netizen.

"Tadi nyalain tv lagi pas nungguin Ardi mandi, baru pertama kali nih gue langsung dengar dari tv," ujar Nia Ramadhani yang dikutip dari kanal YouTube TRANS TV Official dalam tayangan "MIKHA GABOLEH LUPA ORANG-ORANG KECIL!! | NYONYA BOSS (25/10/20) P1"."Bahas apa?" tanya seorang teman."Nia yang selama ini tidak bisa melakukan hal-hal remeh, gitu katanya," jawab Nia Ramadhani.

Lalu ibu dari tiga anak ini pun langsung membahas soal hal remeh yang netizen anggap dirinya tak bisa lakukan.

Tangkap Layar YouTube/TRANS TV Official

Nia Ramadhani bicara soal hal remeh temeh yang tak bisa dilakukannya.

Baca Juga: Intip Mewahnya Pemberian Termahal Ardi Bakrie untuk Nia Ramadhani Sehingga Harus Rela Lakukan Hal Berat Ini

Baca Juga: Selama ini Ditutup-tutupi, Jessica Iskandar Akhirnya Bongkar Alasan Batal Menikah dengan Richard Kyle : Hubungan Butuh Komitmen dari Dua-duanya

Seperti goreng telur, buka salak, buka pintu, dan lainnya."Itu dikeluarin (ditayangkan), maksudnya hal remeh gue kan juga, kan masalahnya gue juga baru pertama kali," jelasnya."Tidak bisa menggoreng telur, padahal enggak gitu loh, minyaknya ketuang banyak kan. Terus enggak bisa buka pintu, apa lagi ya," katanya."Buka salak," sahut seorang teman.

"Pokoknya banyak enggak bisanya, sampai yang terakhir enggak bisa ngebedain jenis pisang apa," cerita Nia Ramadhani.

Ia pun tidak membantah tudingan tersebut, bahkan ia mengaku masih banyak hal remeh yang tak bisa ia lakukan."Sebenarnya sih masih banyak lagi enggak bisanya," ucap Nia Ramadhani."Terus di balik itu semua dia (Nia) adalah orang yang bijaksana," ungkap Nia yang habis melihat tayangan televisi.

Baca Juga: Sempat Dilarang Ganti Gaya Rambut, Nia Ramadhani Kaget dengan Reaksi Ardi Bakrie Saat Liat Poni Barunya

Baca Juga: Uang Bulanan Capai Ratusan Juta dan Hidup Serba Mewah, Nia Ramadhani Bongkar Pemberian Termahal Ardi Bakrie

Setelah itu Nia Ramadhani mengakui memang dirinya adalah sosok yang sebenarnya berbeda di dalamnya."Karena emang setiap hari sih emang kayak gitu, dari luar aja kelihatannya kayak bodoh, tidak ada isi.Cuma di dalam rumah juga pasti ngedidik anak, dan yang aku ajarin ke Mikha itu bukan di depan kamera tiba-tiba gue kayak gitu," tandas Nia Ramadhani.

Tag

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber YouTube