Pasti Sukses Dapat Kerja Meski di Tengah Pandemi, Ini yang Harus Disiapkan Saat Melamar

Sabtu, 24 Oktober 2020 | 19:42

Alasan Mengapa Mencari Kerja Pakai CV Sudah Tidak Efektif Lagi

GridHITS.id -Apakah saat ini kamu sedang mencari pekerjaan baru?

Baik fresh graduate maupun yang sudah berpengalaman, mencari pekerjaan baru di tengah pandemi nampaknya tidak mudah.

Pasalnya saat pandemi justru banyak dilakukan efisiensi yang membuat karyawan kehilangan pekerjaannya.

Baca Juga: Angela Lee Resmi Lepas Masa Janda, Ternyata Sosok Suami Barunya Punya Pekerjaan Tak Main-main!

Baca Juga: Sempat Terpisah dari Keluarga dan Istri Karena Pekerjaan, Anang Hermansyah Tiba-tiba Keluhkan Sakit di Bagian Kaki, Ada Apa?

Namun bukan berarti tidak mungkin untuk bisa mendapatkan pekerjaan baru di tengah pandemi.

Hanya saja kamu dituntut untuk bisa mempersiapkan segala halnya secara ekstra.

Jangan ujug-ujug dan yang timbul hanya kegagalan. Berikut beberapa hal yang harus kamu persiapkan sebelum mencari pekerjaan baru di tengah pandemi:

Tingkatkan kompetensi, keterampilan, dan keahlian

Jika sudah bersiap ganti karier atau mencari pekerjaan baru, jangan malas untuk meningkatkan kompetensi, keterampilan, dan keahlian.

Apalagi buat kamu yang ingin pindah haluan, misalnya dari pekerjaan di bidang kehumasan menjadi bidang marketing.

Pastinya kamu harus punya keahlian menjual dan bernegosiasi.

Meskipun kamu punya keahlian berkomunikasi dan public speaking yang juga dibutuhkan dalam dunia marketing.

Baca Juga: Taqy Malik Kini Makin Sukses Hingga Akhirnya Menikah Lagi, Pekerjaan Kekasih Baru Salmafina Sunan Malah Diragukan Netizen: Lakinya Kerja Apa Sih?

Baca Juga: Maunya Nempel Terus Bak Perangko Meski Belum Halal, Nathalie Holscher Sampai Harus Lakukan Hal Ini Jika Ada Tawaran Syuting: Enggak Ada Dia, Aku Nggak Mau

Untuk itu, kamu wajib meng-upgrade keterampilan dan keahlian tersebut.

Contohnya dengan ikut seminar marketing, workshop atau training teknik bernegosiasi sampai kursus gratis maupun berbayar.

Dengan begitu, kamu akan lebih percaya diri ketika melamar di perusahaan atau di bidang pekerjaan yang baru.

Lebih ada kepastian buat pewawancara bahwa kamu memang punya dasar ilmunya, berkompeten walaupun harus memulai lagi dari nol.

Poles lagi CV kamu

Kamu membutuhkan curriculum vitae atau CV untuk melamar pekerjaan baru.

Kecuali kalau mau banting stir dari karyawan menjadi wirausaha, tak perlu tuh yang namanya CV.

Jika tetap melamar sebagai karyawan di perusahaan, tetap harus ada CV.

Nah, jangan pakai CV lama ketika melamar pekerjaan baru. Perbarui dulu CV tersebut.

Pasti kan ada hal-hal yang berubah, seperti pengalaman kerja, mungkin saja status perkawinan, pendidikan kalau kamu melanjutkan kuliah, pengalaman berorganisasi, prestasi, keahlian dan keterampilan, bahkan nomor telepon.

Baca Juga: 9 Bulan Hidup Pontang-panting Tanpa Sepeser Pun Warisan dari Lina Jubaedah, Ternyata Begini Cara Teddy Mengais Rezeki Untuk Menafkahi Dik Bintang

Baca Juga: Ada Informasi Lowongan Pekerjaan di Mayora Grup untuk Lulusan S1, Lamaran Paling Telat Diterima 30 September 2020

Atau memperbarui bahasa. Dari sebelumnya menggunakan Bahasa Indonesia, diubah menjadi Bahasa Inggris.

Tampilan atau desain CV pun bisa dipoles lagi. Misalnya dari semula biasa, dibuat seunik mungkin.

Pastikan CV tersebut terlihat lebih menarik dibanding sebelumnya agar lebih dilirik HRD perusahaan. Kemudian mendapat panggilan kerja untuk wawancara kerja.

Itu saja sudah membuktikan bahwa kamu cukup diperhitungkan sebagai kandidat yang mereka cari.

Syukur-syukur dari CV ciamik bisa membawamu lolos dan diterima bekerja di perusahaan atau bidang pekerjaan yang baru. Tentunya yang sesuai dengan harapan.

Cari informasi gaji terkini

Jika skill sudah ditingkatkan, CV telah diperbarui, cari tahu dulu berapa standar gaji pekerjaan dan posisi yang ingin kamu lamar di sebuah perusahaan.

Sektor perusahaan biasanya membuat standar gaji berbeda.

Misalnya, lowongan manajer marketing di perusahaan tekstil pasti tidak sama dengan perusahaan migas. Atau perbankan dengan startup.

Oleh sebab itu, yang terpenting kamu tahu dulu berapa upah minimum provinsi (UMP) ataupun Upah Minimum Regional (UMR) yang berlaku di daerahmu.

Baca Juga: Belum Bekerja? Ada Lowongan Pekerjaan di PT Nestle Indonesia untuk Lulusan S1, September 2020

Baca Juga: Tak Tersorot Media, Batal Jadi Menantu Presiden, Ternyata Begini Sosok mantan Pacar Kahiyang Ayu yang Punya Pekerjaan Tak Kalah Mentereng dari Bobby Nasution

Selanjutnya kamu bisa mencari informasi gaji paling baru di situs sumber informasi gaji, forum atau blog pribadi, bertanya langsung kepada teman yang bekerja di sana, dan lainnya.

Begitu sudah mendapatkan kisaran gajinya, kamu dapat menentukan besaran gaji yang merupakan ekspektasimu.

Biasanya ekspektasi gaji akan ditanyakan HRD pada saat wawancara kerja atau pada formulir wawancara kerja.

Realisasikan Tahun Ini atau Tahun Depan?

Mencari pekerjaan baru, baik itu ganti profesi atau bidang pekerjaan, maupun melamar di perusahaan baru, bukan sesuatu yang dilarang.

Dengan cara ini, kamu bisa keluar dari zona nyaman, memberi pengalaman berbeda, meningkatkan karier, bahkan membawa perbaikan dari sisi gaji.

Jika sudah mempersiapkan diri sebaik mungkin, tak ada salahnya merealisasikan keinginan tersebut tahun ini atau tahun depan.

Agar tak mengulur waktu lebih lama. Semoga semesta mendukung langkahmu dan kesuksesan berpihak padamu.

Baca Juga: Cek Informasi Lowongan Pekerjaan 2020 Karena PT Wismilak Buka Lowongan Kerja Untuk Lulusan SMA hingga S1, Klik di Sini Untuk MendaftarArtikel ini telah tayang diKompas.comdengan judul "Mau Sukses Cari Pekerjaan Baru? Siapkan Dulu 3 Hal Penting Ini"

Tag

Editor : Nita Febriani

Sumber kompas