Rahasia Kulit Bersih dan Sehat Hanya Gunakan 5 Bahan Alami Ini, Mau Coba?
GridHITS.id- Hampir semua perempuan ingin mempunyai kulit wajah yang sehat dan bercahaya.
Namun karena beberapa faktor, nyatanya bisa membuat wajah tampak lebih kusam.
Kulit wajah yang kusam tentu saja membuat kita jadi tidak percaya diri.
Nah ada solusi alami yang bisa dicoba agar kulit kembali bersih dan sehat.
Baca Juga: Terungkap Rahasia Cantik Miliki Kulit Glowing dan Awet Muda Cuma Rutin Lakukan Ini Sebelum Tidur
Melansirtimesofindia, Anda hanya membutuhkan beberapa bahan rumahan berikut ini:
Daun mint
Daun mint punya manfaat untuk kecantikan kulit.
Caranya mudah, Anda bisa membuat pasta dari daun mint dan tambahkan sedikit jus lemon ke dalamnya. Lalu aduk merata dengan air hangat.
Oleskan ramuan ini pada wajah dan diamkan hingga kering. Kemudian bilas dengan air hangat.
Lakukan setiap malam sebelum tidur untuk membantumengobati jerawat.
Pepaya
Manfaat pepaya untuk kulit wajah sudah tak perlu diragukan lagi.
Anda bisa membuat masker wajah dari pepaya yang cocok untuk semua jenis kulit.
Siapkan 1/4 cangkir cokelat, 2 sdt krim, 1/4 cangkir pepaya matang, 2 sdt bubuk oatmeal, dan 1/4 cangkir madu.
Lalu campur semuanya hingga merata dan oleskan pada wajah.
Tunggu sekitar 10 menit, lalu bilas dengan air hangat.
Baca Juga: Kulit Wajah Glowing 100 Persen Alami Pakai Buah Semangka, Begini Caranya yang Super Gampang
Kenari
Kenari bisa bermanfaat untuk perawatan kulit.
Caranya pun mudah, campur 2 sdm yogurt tawar dengan 2 sdt kenari yang sudah digiling halus.
Basahi wajahlalu gunakan sebagai lulur ke kulit. Diamkan selama sekitar20 menit dan cuci wajah setelahnya.
Ini akan membantu mengelupas kulit mati dan menghilangkan kotoran.
Kunyit
Kunyit mengandung bahan antiseptik yang dapat membantumengurangi flek hitam di wajah juga menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata.
Caranya, cukup dengan mengoleskan pasta bubuk kunyit dan jus nanas.
Sementara untuk mengatasi kerutan di wajah, Anda bisa menambahkanbeberapa sendok teh jus tebu ke bubuk kunyit.
Sedangkan untuk kulit kering, Anda bisa menambahkanbubuk kunyit dan cendana.
Baca Juga: Tak Perlu Skincare! Begini Cara Agar Wajah Glowing Hanya dengan Buah Mengkudu
Tepung beras
Perawatan lainnya agar kulit tetap bersih dan sehat yaitu dengan menggunakan tepung beras.
Tepung beras bermanfaat untuk mengatasi kerutan hingga noda hitam di wajah.
Caranya campurkan 1/4 cangkir tepung beras, 1/4 cangkir susu, dan 1 sendok makan madu.
Oleskan campuran ini pada wajah dan leher. Diamkan selama 20 menit dan cuci wajah setelahnya.
Hasilnya kulitakan lebih bersih dan kembali berkilau secara alami.
Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judulKembalikan Kilau Alami Kulit dengan 5 Bahan Rumahan Ini, Gunakan Rutin dan Lihat Perubahannya