Hasilnya Bisa Sehalus Kulit Bayi, Begini Cara Instan Agar Lidah Buaya Ampuh Atasi Tumit Pecah-pecah

Rabu, 30 September 2020 | 18:00
Yeko Photo Studio/ Freepik.com

Racikan lidah buaya untuk atasi tumit pecah-pecah

Hasilnya Bisa Sehalus Kulit Bayi, Begini Cara Instan Agar Lidah Buaya Ampuh Atasi Tumit Pecah-pecah

GridHITS.id -Tumit pecah-pecah akan menimbulkan rasa tidak nyaman ketika dipakai untuk berkegiatan.

Tumit pecah-pecah jugamembuat penampilan terganggu.

Cara yang sering dipilih untuk mengatasi tumit pecah-pecah yaitu dengan mengandalkan krim.

Baca Juga: Atasi Tumit Pecah-pecah Sebabkan Nyeri Cuma dengan Tepung Beras, Begini Caranya

Baca Juga: Cuma Pakai Buah Favorit Sejuta Umat Ini, Tumit Pecah-pecah Bisa Kembali Halus dan Mulus!

Di pasaran sendiri memang banyak beredar luas krim penghalus tumit dengan beragam klaim.

Namun, sebenarnya Anda tak perlu terburu-buru membelinya.

Sebab banyak jalan pintas yang efeknya tidak kalah instan dibandingkan dengan krim penghalus tumit.

Apa ya kira-kira?

Melansir dari Boldsky, Andabisa mengandalkan bahan-bahan alami untuk mengatasi tumit pecah-pecah.

Salah satu yang wajib ada yaitu lidah buaya si tanaman sejuta umat.

Lidah buaya memang sudah dikenal sejak lama sebagai bahan dasarskincare.

Aloe vera kaya akan nutrisi baik di dalamnya.

Baca Juga: Selamat Tinggal Kulit Tumit Kaki Pecah-pecah, Coba Rutin Oleskan Masker Alpukat Ini dan Rasakan Sendiri Perubahannya

Baca Juga: Tak Hanya Cegah Kanker, Makan Satu Buah Pir Setiap Hari Ampuh Buat Kulit dan Rambut Indah

Freepik.com

Lidah buaya untuk tumit pecah-pecah

Mulai dari vitamin A, C, E, antioksidan, hingga asam folat dan kolin.

Sudah banyak penelitian yang membuktikan kandungan aloe vera tersebut dapat dipakai untuk merawat kulit dan rambut.

Begitu juga untuk mengatasi tumit pecah-pecah dengan lidah buaya yang mudah dan murah.

BerikutNakita.id rangkum beberapa bahan dan metode yang bisa Anda coba.

Bahan

- Gel lidah buaya (2 sdm)

- Potongan lemon

- Tea tree oil (1 sdt)

- Garam epsom (1 sdm)

- Cuka sari apel (1 sdm)

- Air hangat

Baca Juga: Hanya 7 Hari Lakukan Perawatan Kulit Alami pada Wajah dengan Sederetan Bahan Rumahan Ini, Lihat Perubahannya

Baca Juga: Bukan Sulap Bukan Sihir! Kulit yang Kendur Bisa Kembali Kencang Bak ABG Hanya dengan Pepaya, Begini Cara Membuat Ramuannya

Metode

Pertama, isi ember kecil dengan air hangat kemudian larutkan garam epsom.

Rendam kaki selama kurang lebih 15 menit, jika sudah gosok tumit denganscrubber.

Lalu, isi ember lain dengan air hangat lagi dan larutkan gel lidah buaya bersamaan dengan perasan lemon, cuka sari apel, dan tea tree oil.

Ulangi proses merendam kaki selama kurang lebih 25 menit.

Jika sudah, keringkan kaki dengan handuk kering dan olesi tumit pakai pelembab, ya!

Artikel ini sudah tayang di Nakita.id dengan judul:Tumit Pecah-pecah Seketika Mulus Lagi, Begini Cara Terbaik Pakai Lidah Buaya Agar Bekerja Instan

Tag

Editor : Yosa Shinta Dewi

Sumber Boldsky