Ditangkap Polisi Atas Kasus Penyalahgunaan Narkoba, Dwi Sasono Bersikeras Menganggap Perbuatannya Bukan Kriminal

Senin, 01 Juni 2020 | 12:58
IG @dwisasonso

Berita Penangkapannya Karena Dugaan Kasus Narkoba Menggemparkan Publik, Nama Dwi Sasono Langsung Jadi Trending di Twitter!

Ditangkap Polisi Atas Kasus Penyalahgunaan Narkoba, Dwi Sasono Bersikeras Menganggap Perbuatannya Bukan Kriminal

GridHits.id- Dwi Sasono membuka suara pasca diamankan dengan dugaan penyalahgunaan narkoba.

Suami dari Widi Mulia ini mengaku memang memakai narkoba dan sudah kecanduan.

Dikutip dari Kompas.TV pada Senin (1/6/2020), walaupun menggunakan narkoba jenis ganja, Dwi Sasono tegaskan bahwa ia bukan kriminal.

Baca Juga: Ada Apa? Usai Dwi Sasono Ditangkap karena Narkoba Widi Mulia Kepergok Lakukan Hal ini di Instagram Suami dan Dirinya

Baca Juga: Bangkit Setelah Hampir Mengakhiri Hidup Akibat Tersandung Kasus Narkoba, Ammar Zoni Ungkap Seseorang yang Menjadi Sumber Kekuatannya Saat Itu

"Selamat siang temen-teman wartawai yang saya cintai. Pertama-teman Saya berterima kasih kepada teman-teman polisi yang telah merawat saya di sini dengan baik," buka Dwi Sasono saat ditemui tim Grid.IDdi Polres Jakarta Selatan, Senin (1/6/2020).

"Saya betul pemakai dan ketergantungan. Saya salah, tapi saya bukan orang jahat."

"Saya bukan pengedar, saya bukan penipu, saya bukan kriminal," ujarsang aktor.

Dwi Sasono tegaskan dirinya hanya korban, "Saya bukan pengedar, saya korban. Saya ingin sembuh."

"Saya ingin segera pulang kembali ke rumah saya bertemu dengan keluarga saya," sambungnya.

Terakhir, Dwi Sasono menyarankan kepada masyarakat yang mengalami hal sama seperti dirinya untuk berhenti mengonsumsi narkoba.

Baca Juga:Ada Apa? Usai Dwi Sasono Ditangkap karena Narkoba Widi Mulia Kepergok Lakukan Hal ini di Instagram Suami dan Dirinya

Baca Juga:Sempat Ingin Mengakhiri Hidup Lantaran Frustasi, Sosok Ini Berhasil Gagalkan Niat Ammar Zoni Untuk Bunuh Diri

Ia juga menyarankan untuk mengikuti pola hidup sehat.

"Dan untuk temen-temen media di sini, dan buat temen-temen yang melihat di TV, saya hanya berpesan kepada teman-teman yang menyimpan barang (narkoba), lebih baik berhenti sekarang."

"Jangan nunggu sampai tertangkap. Lebih baik kita hidup sehat," tutup Dwi Sasono.

Kalangan selebriti digegerkan dengan tertangkapnya seorang aktor berinisial DS.

Diberitakan sebelumnya aktorpapan atas berinisial DS dikabarkan tersandung kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.

Banyak dugaan menyebut bahwa inisial DS adalah suami dari Widi Mulia, yaitu Dwi Sasono.

Saat timGrid.IDmencoba mengkonfirmasi, pihak kepolisian tidak menjelaskan lebih detil mengenai siapa artis yang diamankan karena kasus narkoba tersebut.

Namun, pihak kepolisian mengungkapkan akan ada konfrensi pers di Polres Jakarta Selatan terkait kasus penangkapan tersebut pagi ini.

Jam 10 rilis di Polres, Tks," ungkap Kasat Resnarkoba Kompol Vivick Tjangkung kepadsGrid.IDmelalui pesan singkat, Senin (1/6/2020).

Baca Juga: Sempat Ingin Mengakhiri Hidup Lantaran Frustasi, Sosok Ini Berhasil Gagalkan Niat Ammar Zoni Untuk Bunuh Diri

Baca Juga: Sempat Terjerat Kasus Narkoba, Ternyata Sosok Ini yang Selalu Menghantui Pikiran Ririn Ekawati Saat Ditahan Polisi

Di samping itu, dipantauGrid.IDmelalui instastory akun instagram Widi Mulia, perosonil AB Three tersebut sehari sebelumnya tampak melihat anaknya tengah bermain basket.

Kendati tidak tampak wajah Dwi Sasono dalam aktivitas yang dibagikannya di media sosial, Widi Mulia terlihat santai seolah tak ada masalah apapun.

Di samping itu, dipantauGrid.IDmelalui instastory akun instagram Widi Mulia, perosonil AB Three tersebut sehari sebelumnya tampak melihat anaknya tengah bermain basket.

Kendati tidak tampak wajah Dwi Sasono dalam aktivitas yang dibagikannya di media sosial, Widi Mulia terlihat santai seolah tak ada masalah apapun.

Bahkan, Beberapa menit yang lalu Widi Mulia uga masih memposting foto jenaka sang anak usai sarapan.

Artikel ini telah tayang di Grid.id dengan judulBREAKING NEWS: Artis Berinisial DS Kabarnya Diamankan karena Penyalahgunaan Narkoba, Dwi Sasono?

Tag

Editor : Safira Dita

Sumber grid.id, Kompas TV