Dikenal Selalu Peduli Terhadap Orang Lain, Tompi Ungkap Cita-cita Glenn Fredly Satu Ini, Apa?

Jumat, 10 April 2020 | 10:08
Instagram / @dr_tompi

Tompi

GridHITS.id -Duka mendalam masih dirasakan oleh Tompi atas kepergian Glenn Fredly.

Glenn dan Tompi memang dikenalbersahabat dekat.

Tompi mengungkapkan Glenn sosok yang selalu peduli terhadap orang lain.

Dikatakan Tompi, bahkan Glenn sudah seperti panglima perang musik Indonesia.

Baca Juga: Tak Ketahui Riwayat Sakit Sang Anak, Ayah Glenn Fredly Banjir Air Mata Saat Ungkap Kisah Permintaan Terakhir Putranya

Baca Juga: Putra Sulungnya Tak Kuasa Menahan Tangis, Asri Welas Ungkap Sosok Glenn Fredly Bagi Ibam, 'Masih Ingat Betul...'

Hal itu diungkapkan Tompi dalam tayangan kanal YouTubeCumicumi pada Kamis, 9 April 2020.

"Glenn itu orang yang bisa gerakkin kawan-kawan, dia itu kaya panglima perangnya kita lah, kalau Glenn sudah bilang A ya kita semua ikut A," katanya.

Tompi juga mengatakan jika Glenn selalu konsisten dengan apa yang Ia perjuangkan.

"Dan enggak banyak saya rasa teman-teman diantara teman-teman musisi yang punya kekuatan seperti Glenn. Dia bisa begitu karena dia commit, karena dia konsisten dengan apa yang dia perjuangkan selama ini.Bukan tiba-tiba nongol terus teriak-teriak," ungkapnya.

Bahkan di tengah wabah corona sekarang ini, Glenn selalumemikirkan nasib para krunya dan kru-kru musik lain.

"Lagi fase corona begini, yang pertama kali dia khawatirkan justru kru, gimana ya nasib kru-krunya, kru-kru musik, enggak hanya kru dia, kru-kru musik lain juga dia khawatirkan," ujar Tompi.

Baca Juga: Sambil Gendong Bayi, Tangis Mutia Ayu Pecah Saat Mengantar Jenazah Glen Fredly ke Liang Lahat : Udah Enggak Sakit Lagi Ya

Baca Juga: Inul Daratista Menyesal dan Sedih karena Ada Janji Besar yang Belum Kesampaian dengan Glen Fredly, Apa?

Hingga muncul ide untuk bisa membantu mereka bagaimana untuk dapat tetap bekerja meski di tengah pandemi Covid-19.

"Timbul ide untuk menggagas gimana kita bisa kumpulin dana, memberdayakan mereka supaya bisa tetap kerja tapi ini kan pekerjaan yang enggak mungkin dikerjakan sendiri di rumah," paparnya.

"Ya itu Glenn, dia enggak pernah berhenti buat orang lain," tambah Tompi.

Tompi juga mengungkapkan percakapan terakhirnya sebelum Glenn meninggal dunia.

"Menjelang meninggalnya pun dia masih mikirin kasihan orang-orang enggak bisa mudik, itu hari terakhir kemarin itu yang diomongin seharian," ungkapnya.

Baca Juga: Menangis Histeris Saat Antar Kepergian Glenn Fredly, Suara Mutia Ayu Begetar Sambil Gendong Sang Bayi: Kamu Janji...

Baca Juga: Tak Kuasa Bendung Air Mata Padahal Sedang Bawakan Acara Siaran Langsung, Vincent Rompies: 'Rest In Peace, Jagoan'

"Kasihan orang-orang enggak bisa mudik kasihan, sambil nangis dia sambil nahan sakit," katanya lagi.

Tak hanya itu saja, Tompi juga mengungkapkan cita-cita Glenn Fredly untuk para musisi Tanah Air.

"Kita musisi itu sejahtera udah, musisi dengan segenap tim supportnya itu sejahtera, itu cita-citanya dia," ucap Tompi.

Editor : Poetri Hanzani

Sumber : YouTube

Baca Lainnya