Fairuz A Rafiq Berulang Tahun, Sepucuk Surat dari Dalam Penjara Malah Jadi Bahan Cibiran!

Sabtu, 07 Maret 2020 | 13:24
Kolase Instagram/@fairuzarafiq & @bangbenua

Pablo Benua dan Rey Utami ucapkan selamat ulang tahun untuk Fairuz A Rafiq dari dalam sel tahanan

GridHits.id- Fairuz A Rafiq baru saja berulang tahun dan mengunggah momen kejutannya di media sosial.

Bahkan sang suami, anak, beserta keluarga memberikan kejutan kepada Fairuz yang tengah tidur.

Baca Juga: Hampir Ikut Terseret Kasus Skandal 'Ikan Asin', Kini Nikita Mirzani Terima Ucapan Terima Kasih dari Fairuz A Rafiq, Ada Apa?

Baca Juga: Keinginan Rey Utami pada Fairuz A Rafiq Setelah Putuskan Hijrah: 'Saya Berterimakasih Sekali Pada Pelapor Saya'

Tentunya unggahan tersebut langsung dibanjiri ucapan dan doa.

Rupanya ucapan dan doa juga datang dari dalam sel tahanan.

Pasalnya pasangan Pablo Benua dan Rey Utami sama-sama ucapkan serta mendoakan Fairuz yang tengah berulang tahun.

Bukan di kolom komentar, melainkan sebuah gambar unggahan di Instagram.

Keduanya sama-sama unggah ucapan dan doa berupa tulisan tangan dengan tinta hitam di atas kertas.

Dalam unggahan Pablo Benua, ia mendoakan Fairuz agar tetap sehat serta memiliki keluarga yang tetap harmonis

"Selamat ulang tahun untuk Mba Fairuz. Semoga Mba Fairus sehat selalu, tambah sukses, selalu harmonis dengan keluarga dan selalu diberi perlindungan oleh Allah SWT. Amin," tulis Pablo pada kertas lengkap dengan tanda tangan dan tempatnya.

Baca Juga: Unggah Foto dengan Gaya Tak Seperti Biasanya, Cinta Laura Tuai Pujian Warganet hingga Begini Komentar Manis dari Sang Ibu

Baca Juga: Konser Dipha Barus Terpaksa Batal Ditengah Isu Virus Corona yang Semakin Merebak di Tanah Air

Sementara sang Istri, Rey Utami mendoakan agar Fairuz dapat mencapai cita-cita dan menjadi wanita saleha.

"Kepada Mba Fairuz saya ucapkan Barakallah Fii Umrik, semoga Mba Fairuz senantiasa ada di dalam rahmat Allah, semua cita-citanya tercapai, semoga selalu diberikan kebahagiaan oleh Allah dan semoga dapat menjadi wanita yang dirindukan oleh surga. Amin ya Robbalalamin," tulis Rey Utami.

Kolase Instagram/@bangbenua& @reyutami

Ucapan Pablo Benua dan Rey Utami untuk Fairuz A Rafiq yang sedang berulang tahun.

Rupanyaucapan manis tersebut justru kembali tuai cibiran dari warganet.

"Pencitraaan, kemaren2 bikin kontent ikan asinnnn," tulis akun @ervian1706.

"Ini hoax ya ...makanya mbak reyutami kalau bercanda jgn keleawatan," tulis akun @dina.rismawati.988.

"Dulu aja cengar cengir sinis .. skrg baru nyesel kan?," tulis akun @tryas_yasmine.

Baca Juga: Finalis Puteri Indonesia Asal Sumatra Barat yang Gelagapan Sebutkan Pancasila Justru Banjir Dukungan dan Pujian dari Selebriti, Kok Bisa?

Baca Juga: Tampil Dewasa dengan Blazer Belahan Dada Rendah, Intip Cantiknya Amanda Manopo, Netizen: 'Beda Ya'

"Di maafin sih udah lama,,, tp yg nama nya hukum ya harus di laksanakan," tulis akun @alpitong.

"Lagi baek2kin @fairuzarafiq Biar bebas yah... Hukum tetap berjalan bor.... Uda nikmatin aja.. Mkanya jd wanita dan seorang ibu jgn suka mngkina," tulis akun @nittarahardjo.

Tag

Editor : Saeful Imam

Sumber Instagram